17 Juni 2008

Dua Radio Jakarta Incar Kanal AM

Disaat hampir semua radio di tanah air berharap mendapatkan frekuensi FM untuk mengudara, dua radio yang ada di Jakarta yakni PT Radio Vineyard Indonesia dan PT Radio Media Marzuki justru menginginkan frekuensi AM. Bahkan, dua radio tersebut berkeyakinan berada di kanal AM seterusnya jika mendapatkan izin penyelenggaraan penyiaran (IPP). Kenginan dua radio tersebut terungkap dalam evaluasi dengar pendapat (EDP) antara KPI Pusat dan lima lembaga penyiaran asal wilayah Jakarta di Kantor KPI Pusat, Jakarta, hari ini (16/6).

Menurut perwakilan dari salah satu radio tersebut, kanal AM atau radio AM sangat cocok bagi masyarakat pendengar kalangan menengah ke bawah, meskipun dari sisi audionya tidak sebaiknya FM yang sudah stereo. Salah satu narasumber dari Balai Monitoring Jakarta, Harapan Nababan menyatakan, penggunaan kanal AM memang sudah cukup lama ditinggalkan oleh kalangan radio di tanah air. Namun, sekarang-sekarang ini, lanjutnya, permintaan dari kalangan lembaga penyiaran pada kanal AM sedang meningkat.Mendengarkan keinginan ke dua radio tersebut, Anggota KPI Pusat, Amar Ahmad menyatakan apresiasinya. Menurutnya, tidak banyak radio yang bersiaran di Jakarta menginginkan frekuensi AM. “Saya sangat mendukung semangat ke dua radio ini memperoleh kanal AM. Tidak banyak radio yang menginginkan kanal AM,” ungkapnya.

Sementara itu, dalam sesi tanya jawab, tokoh masyarakat, Paulus Widiyanto menekankan kepada dua radio untuk menciptakan ciri khas tersendiri yang menjadikannya lain dari yang lain. Selain itu, dia juga mengharapkan agar pihak manajamen radio bisa meningkatkan kesejahteraan karyawannya.

Pada saat yang sama, Anggota KPI Pusat, Don Bosco Selamun menyatakan bahwa setiap siaran radio harus bisa membuat tenang para pendengarnya. Selain itu, radio juga mesti dapat memberikan inspirasi kepada para pendengarnya. Dalam EDP sesi pertama ini hadir juga anggota KPI Pusat, S.Sinansari ecip, Bimo Nugroho Sekundatmo. Hadir pula perwakilan Ditjen SKDI, Balmon, Tokoh Akademisi dan Tokoh Masyarakat.

3 komentar:

Anonim mengatakan...

Kalau programnya tepat, AM pun akan punya taring!

Indonesian Dreaming mengatakan...

Radio AM harus bekerja sangat keras untuk bisa mengalahkan radio FM dan radio digital yang akan terus berkembang. Semoga berhasil!

Anonim mengatakan...

Radio AM? Cool juga ya? Tapi mengapa mikirnya dangdut melulu ya? Kasih Jazz aja berani gak? Pake AM Stereo atau AM Digital.

Rudianto k.
Jakarta